Sejak kecil kita diajarkan untuk mengucapkan terima kasih kepada orang lain dan akhirnya menjadi kebiasaan bagi kita. Tapi seberapa seringkah Anda berterima kasih kepada diri sendiri? Padahal mengucapkan terima kasih kepada tubuh Anda merupakan hal terpenting yang harus Anda lakukan. Momentum akhir tahun ini dapat Anda ambil dalam membuat sebuah resolusi tahun depan untuk mulai berterima kasih kepada diri Anda, lebih dari yang selama ini Anda lakukan. Bukan berarti harus menjadi seorang yang narsis, melainkan berterima kasih dengan cara lebih mencintai diri Anda, menjaganya agar jangan sampai menderita dan rusak akibat gaya hidup yang Anda jalani. Karena sampai akhir hayat nanti, di dalam tubuh itulah Anda akan selalu berada.
Memulai Mencintai Diri Sendiri
Sadarkah Anda, semakin hari Anda semakin sibuk dengan urusan kantor atau pekerjaan, urusan rumah, keluarga besar, anak-anak, sosialita, dll.; yang tambah membuat sedikit waktu bebas yang bisa Anda miliki. Tapi dengan waktu yang hanya sedikit tersebut, lebih sedikit lagi waktu untuk Anda merawat tubuh Anda. Karena sebagai makhluk sosial, Anda justru lebih sering memikirkan orang lain dibandingkan memikirkan mengenai kesehatan Anda. Bukan menyarankan Anda mengurangi memberikan perhatian kepada orang yang Anda cintai, tapi ingin mengingatkan bahwa tubuh Anda pun membutuhkan sentuhan cinta Anda.